Header Ads

Seo Services

5 Tema Xiaomi yang Bikin Tampilan Ponsel lo Makin Ganteng!

 5 Tema Xiaomi yang Bikin Tampilan Ponsel lo Makin Ganteng!

Kustomisasi tema atau tema MIUI menjadi fitur menarik dan daya tarik dari HP Xiaomi. Pasalnya, para pengguna bisa mengunduh tema dan mengganti tema orisinalnya. Terlebih lagi, ada banyak kreator dan desainer yang berhasil membuat tema MIUI HP yang lagi viral.

Cara mengunduh dan memasang tema HP asal Tiongkok ini relatif mudah dan cepat. Simak rekomendasi tema HP Xiaomi yang keren di sini, yuk!


Pixel Experience Dark


 

Pixel Experience merupakan salah satu tema MIUI terbaik di situs tema resmi Xiaomi. Pasalnya, tema ini memiliki desain yang cukup estetik dari segi font, wallpaper, dan mode gelap.

Selain itu, tema HP yang lagi viral ini relatif ringan sehingga tidak menghambat kinerja HP. Jika Pins menggunakan Pixel Experience Dark, menu pengaturan dan navigasi akan berubah, termasuk beberapa aplikasi, lho


Fantastik 14 MIUI Theme


Naruto Shippuden


Tema HP keren dan lagi viral lainnya jatuh kepada Naruto Shippuden. Selain menampilkan karakter dari anime terkenal tersebut, Pins bisa mengganti ikon menu kamera, galeri dan lainnya menjadi hal-hal berbau ninja.

Tema Naruto Shippuden ini juga mampu menampilkan karakter Naruto dan karakter ninja lainnya dengan baik. Meski tanpa muka, desain dari karakter-karakter tersebut terlihat keren. Kombinasi warnanya pun lebih maskulin. Mulai sekarang, ganti wallpaper HP Naruto dengan tema ini saja, yuk!


Xiaomi Flatribbon


Perpaduan antara hitam, abu, dan merah muda ternyata mampu menghasilkan kombinasi yang baik. Flatribbon ini menampilkan beragam fauna unik dan lucu yang akan tampil sebagai latar belakang dari tema ini. Warna merah muda yang ada di tema ini bukan warna pink terang menyala.

Ada kesan elegan dan kalem dari tema ini. Sempat memandang tema ini cocok untuk wanita, ternyata Flatribbon cocok juga untuk pria yang ingin menampilkan kesan kalem keren. Tema HP Xiaomi kreasi pinno69 juga tampil cukup sederhana dengan gambar hewan sebagai satu-satunya fitur grafis yang terlihat dominan.


Round Pixel Light


Salah satu rekomendasi tema MIUI yang keren adalah Round Pixel Light. Tema buatan pengguna deuge7746 ini mengedepankan nuansa elegan dan modern. Bagaimana tidak, kamu akan disuguhkan latar belakang hitam dengan perpaduan warna abu-abu.

Betah di mata, Round Pixel Light juga dinilai mudah diinstal. Tema HP ini cocok untuk kamu yang ingin memperlihatkan kesan profesional dan tidak ketinggalan zaman sama sekali. Pins bisa mengunduh tema Round Pixel Light via situs tema custom MIUI.

Nah, itu tadi sederet tema HP Xiaomi yang keren dan lagi viral yang bisa kamu coba. Semoga bermanfaat, ya!

Sumber : https://lifestyle.pinhome.id/blog/tema-xiaomi/


Tidak ada komentar:

Gambar tema oleh Dizzo. Diberdayakan oleh Blogger.